Jalin Silaturahmi, PB Harmonis Prabumulih Kunjungi PB Arena Bintang Putra Empat Lawang

Pj Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri bersama Wakapolres Prabumulih, Kompol Hendri SH, Sabtu (18/5/2024). Foto: Rodi Hartono/InteraksiMassa.COM

Empat Lawang, InteraksiMassa.COM – Puluhan anggota Persatuan Badminton (PB) Harmonis Prabumulih, mendatangi Gedung Olahraga (GOR) Arena Bintang Putra Tebing Tinggi Empat Lawang, Sabtu (18/5/2024).

Kedatangan mania badminton Prabumulih ini, dalam rangka pertandingan persahabatan Badminton dengan PB Arena Bintang Putra Empat Lawang.

Dikomandoi oleh Wakapolres Prabumulih, Hendri SH kedatangan mereka disambut langsung oleh Wakapolres Empat Lawang, Liswan SH dan puluhan badminton mania dari Empat Lawang.

“Terima kasih sudah datang ke Empat Lawang, dalam rangka persahabatan badminton, ” ungkap Liswan.

BACA JUGA: Newcastle Kecewa Kebobolan ‘Gol Bodoh’, Gagal Curi Poin di Old Trafford

Pose bersama PB Harmonis Prabumulih dan PB Arena Bintang Putra Empat Lawang. Foto: Rodi Hartono/InteraksiMassa.COM

Kedepannya sambung Liswan, tidak menutup kemungkinan untuk mengundang PB lainnya dari berbagai daerah di Sumsel, sebagai upaya mengajak masyarakat dalam berolahraga, khususnya Badminton.

“Dengan rajin olahraga, insya Allah badan sehat dan hubungan silaturahmi tetap terjalin dengan baik,” imbuhnya.

Sementara Pj Bupati Empat Lawang, Fauzan Khoiri dalam sambutannya mengatakan, pertandingan persahabatan badminton ini sangat perlu dilakukan, sebagai salah satu upaya menjalin dan mempererat hubungi silaturahmi antar sesama pemain badminton.

“Selamat datang di Empat Lawang, silahkan main enjoy dan menikmati suasana di Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati,” ujar Fauzan.

Silaturahmi PB Harmonis Prabumulih dan PB Arena Bintang Putra Empat Lawang. Foto: Rodi Hartono/InteraksiMassa.COM

BACA JUGA: Setan Merah Bidik Kemenangan di Kandang Brighton!

Sedangkan Wakapolres Prabumulih, Hendri SH mengatakan, kedatangan mereka ke Empat Lawang ini dalam rangka membalas kunjungan PB Arena Bintang Putra ke Prabumulih beberapa hari sebelumnya.

“Pekan kemarin kawan-kawan dari Empat Lawang sudah datang ke PB Harmonis Prabumulih, sekarang alhamdulillah kami bisa main badminton di Empat Lawang,” ungkap mantan Wakapolres Empat Lawang didampingi Ketua PBSI Prabumulih, Hartono.

Untuk diketahui, puluhan anggota PB Harmonis Prabumulih, menerima medali kenang-kenangan dari PB Arena Bintang Putra. (*/rdh)