Motor Hilang Dicuri Saat Memuat Sawit, Pelaku Diringkus Tim Srigala!

Salah seorang tersangka berhasil diamankan Polres PALI, Sabtu (29/6/2024). Foto: Polres PALI.

PALI, InteraksiMassa.COM – Apes menimpa Sandes Sanjaya, seorang pemuat buah kelapa sawit di PT GBS (Golden Blossom Sumatera). Motornya raib digasak saat ia sedang bekerja, Kamis (27/6/2024) sore.

Tak perlu waktu lama, Tim Srigala Unit Reskrim Polsek Penukal Abab langsung bergerak dan berhasil mengamankan salah satu pelaku.

HLb (37), warga Dusun IV Desa Prambatan, Kecamatan Abab, Kabupaten PALI, Sumatera Selatan, tak berkutik saat diringkus Tim Srigala di wilayah Batu Tugu Desa Prambatan.

Ia diduga menjadi salah satu komplotan pencuri motor Sanjaya.

BACA JUGA: DPO Berstatus Mahasiswa Diamankan Polres PALI!

Menurut Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin melalui Kapolsek Penukal Abab, AKP Darmawansyah, aksi pencurian ini terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat itu, Sanjaya sedang asyik bekerja memuat buah kelapa sawit.

Ia memarkirkan motornya, Honda Revo Fit warna hitam BG 5537 BBA, di pinggir jalan kebun.

“Saat selesai memuat, Sanjaya kaget melihat motornya sudah tidak ada di tempat,” ungkap AKP Darmawansyah, Sabtu (29/6/2024).

BACA JUGA: Jaring Narkoba di Warung Servo Diputus! Satres Narkoba Polres PALI Bekuk MY dan Sita 1,51 Gram Sabu

Sanjaya pun langsung melaporkan kejadian ini ke Polsek Penukal Abab.

Mendapatkan laporan tersebut, Tim Srigala langsung bergerak cepat melakukan penyelidikan.

Berbekal informasi dari saksi mata yang melihat pelaku berkeliaran di sekitar motor Sanjaya sebelum kejadian, Tim Srigala berkoordinasi dengan pihak keamanan PT GBS untuk melakukan pengejaran.

Upaya ini membuahkan hasil. Dua orang terduga pelaku berhasil diamankan di wilayah Batu Tugu Desa Prambatan.

BACA JUGA: Jaring Laba-Laba Narkoba di PALI Diputus, 55 Kg Sabu Digagalkan!

Namun, dua pelaku lainnya berhasil melarikan diri.

Tak hanya itu, Tim Keamanan PT GBS dan karyawannya juga berhasil menemukan barang bukti berupa satu unit motor Honda Revo Fit warna hitam di perbatasan kebun masyarakat.

“Saat ini, satu pelaku yang diamankan masih dalam pemeriksaan di Polsek Penukal Abab,” jelas AKP Darmawansyah.

Polisi mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati saat memarkirkan kendaraannya.

BACA JUGA: Kurir Narkoba Diringkus di Kebun Sawit, Sabu 10 Gram Jadi Barang Bukti

Pastikan kendaraan dikunci dengan baik dan di tempatkan di lokasi yang aman.

“Kasus pencurian motor ini menjadi pengingat bagi kita semua untuk selalu waspada dan meningkatkan keamanan diri dan harta benda,” imbaunya. (*/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *