Tol Trans Sumatera, Harapan Rakyat Sumatera Segera Terwujud?

Ilustrasi Tol Trans Sumatera. (dok/InteraksiMassa.COM)

Palembang, InteraksiMassa.COM – Jalan Tol Trans Sumatera yang menghubungkan Bakauheni hingga Aceh terus menjadi dambaan masyarakat Sumatera.

Pembangunannya yang dinanti-nantikan ini, kini dihadapkan pada beberapa kendala yang perlu segera diatasi.

Anggota Komisi V DPR RI, Eddy Santana Putra, mengungkapkan bahwa masyarakat Sumatera sangat menantikan penyelesaian Tol Trans Sumatera.

Menurutnya, mereka bertanya-tanya kapan jalan tol yang menghubungkan Lampung sampai Aceh ini dapat diselesaikan.

BACA JUGA: Demo Tolak Job Fit! Massa Duga Ada Kepentingan Politik

Salah satu ruas yang menjadi sorotan adalah Tol Palembang-Betung.

Awalnya, pembangunan ruas ini dikerjakan oleh PT Waskita Sriwijaya Tol, namun karena mengalami kendala, proyek ini diambil alih oleh PT Hutama Karya (Persero).

Menurut Eddy, salah satu kendala utama di ruas Palembang-Betung adalah pembangunan jembatan Sungai Musi yang besar.

Pembangunan jembatan ini menjadi kunci untuk melanjutkan Tol Palembang-Betung-Jambi.

BACA JUGA: Banyak Sampah dan Botol Air Mineral di Rutan

Sementara itu, ruas Tol Jambi terang Eddy, progres pembangunannya sudah mulai berjalan, namun terkendala pembebasan lahan.

Pembebasan lahan ini terhambat oleh penolakan dari perusahaan perkebunan yang ingin memindahkan lahannya.

Eddy meminta pemerintah untuk bersikap tegas dalam menyelesaikan masalah pembebasan lahan ini.

Ia juga mendorong percepatan pembangunan Tol Prabumulih-Muara Enim dan Muara Enim-Lahat-Lubuk Linggau, yang dulu ditetapkan sebagai prioritas pembangunan jalan tol lintas timur Sumatera.

BACA JUGA: Duel Maut Gara-gara Utang Tak Kunjung Dibayar!

Pembangunan tol-tol ini diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat di Sumatera, khususnya di daerah Bengkulu yang saat ini masih terisolir. (*/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *